Resah Dengan Situasi



Keresahan hati itu merupakan hal yang wajar dan biasa
Ketika melihat sesuatu yang tidak ideal hadir di depan mata
Hal yang wajar tadi selayaknya dihadapi dengan kelapangan dada
Karena menggerutu bukan penyelesaian yang berguna

Hey jangan salah, bukan larangan juga untuk mengeluh
Bagaikan defense mechanisme, mengeluh itu sah
Racun hati ya harus dibuang jauh
Mengeluh itu salah satu cara yang ditempuh

Namun setelah itu, apa?
Tentu bukan berdiam diri
Tetapi melihatnya apakah masih didalam kontrol diri atau tidak
Karena ya menjadi pendendam bukan pilihan asa
Memilih untuk tidak mengerjakan juga bukan gambaran pribadi
Dan jelas tidak ingin menjadi mayat hidup or zombie jugak

Jadi kalau begitu lalu bagaimana
Pertama, pastikan hati tetap bersih
Pusatkan pikiran pada apa yang dalam kendali
Agar apa yang dilakukan tidak sia sia
Ketika semua yang ada dalam wewenang ini dijalankan dengan sepenuh hati
Maka seharusnya yang diluar wewenang dijauhkan dari pikiran
Bukan tidak peduli tapi melindungi diri
Agar tidak menjadi racun buat hati

Demikian, sambutlan hari dengan bahagia
Pastikan apa yang penting untuk kita berjalan dengan semestinya
Karena sudah dijalankan dengan niat dan riang gembira

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PEKERJAAN DULU DAN SEKARANG

Tidak Semua Emosi Layak Diperjuangkan

Mendobrak Paradigma Kedokteran: Inisiatif Perubahan yang Berasal dari Bawah